Thursday , 4 March 2021
  • About TridiNews
  • Advertise
  • Contributor
  • Product Update
  • Articles
  • Serba Serbi
  • Privacy Policy

Tridi News

  • Home
  • Electrical
  • Energy Saving
  • Power Quality
  • Safety First
  • Test and Measurement
  • Thermography
  • More
    • Environment
    • International
    • National
    • Renewable Energy
    • Sains and Technologies
    • About Tridi News
    • Tips and Trick
  • Company Directory
    • Comsys
    • Fluke
    • Hioki
    • Katronic
    • Kikusui
    • Kyoritsu
    • Lutron
    • Megger
    • Piecal
    • Siglent
    • Teledyne Lecroy
    • Tektronix
    • Trotec
Breakingnews
  • Tubuh Menjadi Panas Ketika Sakit, Berdasarkan Thermal Imaging Camera
  • Virus Corona Masuk ke Indonesia, Ketahui Cara Menghindarinya
  • Deteksi Virus Corona Dengan Stelop IFSS4 Mass Fever Thermal Imaging
  • Bahaya dari Salju Merah Darah di Antartika
  • Kenapa Sering Terjadi Banjir di Kota Besar?
  • Badai Debu di Bandara Spanyol, Kenali Kandungan Partikel Debu
  • Satu Juta Spesies Tumbuhan dan Hewan Terancam Punah
You Are Here: Home » Electrical » Beragam Jenis Alat Ukur dan Alat Analisa Lingkungan yang Sering Digunakan Pada Dunia Industri

Beragam Jenis Alat Ukur dan Alat Analisa Lingkungan yang Sering Digunakan Pada Dunia Industri

Posted by : admin Posted date : 09/09/2017 In Electrical, Electronics, Environment, Power Quality, Test and Measurement, Thermography 2 Comments
Beragam Jenis Alat Ukur dan Alat Analisa Lingkungan yang Sering Digunakan Pada Dunia Industri
  • 0.00 / 5 5
  • 1 / 5
  • 2 / 5
  • 3 / 5
  • 4 / 5
  • 5 / 5
0 votes, 0.00 avg. rating (0% score)

Tridinamika – Dalam dunia industri, kegiatan pengukuran dan analisa merupakan kegiatan rutin yang harus dilakukan oleh para teknisinya.  Alat Ukur yang sesuai pada dunia industri sangatlah diperlukan ketika dalam kegiatan pengukuran. Jenis alat ukur yang digunakan sangat menentukan ketepatan hasil ukur. Ketelitian hasil ukur, ukuran besaran yang diukur dan bentuk benda yang diukur merupakan tiga faktor yang menentukan penggunaan suatu jenis alat ukur. Setiap alat ukur memiliki ketelitian yang berbeda, sehingga Anda harus bisa memilih alat ukur yang tepat untuk sebuah pengukuran.

 

Sedangkan alat analisa lingkungan yang digunakan pada dunia industri biasanya lebih diperuntukan untuk menganalisa lingkungan di seputar industri tersebut, baik dari segi air, gas dan kelembaban udara. Faktor lingkungan merupakan salah satu momok bagi para pelaku industri untuk semua bidang yang meliputi kegiatan usaha dari awal hingga akhir proses usaha tersebut. Penyimpanan barang, produksi barang, pengujian kualitas barang (quality control) hingga pengiriman barang tidak akan pernah lepas dari faktor lingkungan kegiatan usaha. Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan membeberkan kepada Anda tentang beberapa jenis alat ukur dan alat analisa yang sering digunakan pada dunia industri.

Alat Ukur Listrik

Alat ukur yang pertama digunakan pada perusahaan adalah alat ukur listrik. Alat ukur digunakan untuk mengetahui besaran arus listrik yang mengalir seperti Kuat Arus Listrik, Daya Listrik (P), Potensial Listrik (V), Hambatan Listrik (R) dan masih banyak lagi. Beberapa jenis alat ukur listrik yang sering digunakan pada dunia Industri adalah clamp meter, Power Quality Analyzer, Insulation Tester dan Earth Tester.

Clamp Meter

Clamp meter atau tang ampere meter merupakan yang mampu memberikan kemudahan dan kenyamanan oleh para penggunanya dalam mengukur arus listrik dengan tanpa mengganggu aliran listrik. Dengan menggunakan alat ini Anda hanya perlu meng-clamp kan tang ampere meter Anda pada kabel. Keuntungan lainnya dengan menggunakan clamp meter adalah Anda dapat dengan mudah mengukur arus listrik bertegangan tinggi tanpa harus mematikan atau memotong arus rangkaian. Clamp meter yang paling sering digunakan dan di kenal oleh para palaku industri saat ini adalah kelauaran dari produsen ternama Chauvin Arnoux F607.

Power Quality Analyzer

Power Quality Analyzer meripakan alat ukur yang berguna untuk menganalisa kualitas daya dari suatu tegangan. Alat ini terbilang alat ukur listrik yang paling lengkap karena dapat mengukur tegangan, arus lisrik, frekuensi, daya komples, daya aktif, daya reaktif dan factor daya. Beberapa brand ternama yang sering memproduksi alat ini adalah Chauvin Arnoux 8336 dan HT Italia 300N.

Insulation Tester

Alat ini sering digunakan pada perusahan industry untuk mengukur resistan ataun nilai ketahanan beserta isolasi yang melapisi bahan penghantar yang ada pada kabel listrik. Kegiatan test insulasi ini dilakukan guna mengetahui kondisi konduktor pada suatu jaringan. Salah satu produk dari produsen ternama yang menyediakan alat insulation tester ini adalah Chauvin Arnoux CA 6550. Alat ini mampu membantu kegiatan insulation tester hing 10 KV.

Earth Tester

Alat earth tester merupakan alat yang digunakan untuk mengetahui nilai resistansi dari Grounding.  Seperti yang kita ketahui, grounding adalah koneksi fisik langsung ke bumi yang bertujuan untuk mencegah terjadinya kontak langsung antara kegagalan listrik akibat isolasi dengan makhluk hidup di sekitarnya. Produsen terkenel Chauvin Arnoux lagi-lagi menjadi produsen yang memproduksi earth tester dengan tipe Chauvin Arnoux 6471 lengkap dengan alat resistivitasnya.

Alat Analisa Lingkungan

Seperti penamaannya, alat analisa lingkungan ini bertujuan untuk menganalisa lingkungan industri mulai dari tekanan air, kecepatan angin, kelembaban udara, suhu ruangan sampai pengukuran artikel. Alat-alat tersebut adalah Thermal Imager Camera, Dehumidifier, Anemometer, Particle Counter, Gas Analyzer dan Water Analyzer.

Thermal Imager Camera

Alat ini memiliki fungsi untuk mengukur suhu dengan berbagai kelebihan diantaranya dapat menangkap energy IR yang tidak terlihat untuk kemudian mampu mengubahnya menjadi pengukuran temperature melalui penggunaan sensor IR spesifik dan algoritma kompleks yang deprogram oleh tester. HT Italia menjadi yang terdepan dengan produk HT Italia THT 70 dalam memproduksi alat thermal imager ini.

Dehumidifier

Dehumidifier merupakan alat pengatur kelembaban udara yang berfungsi menurunkan kelembaban udara pada suatu ruangan yang lembab untuk selanjutnya diproses menjadi air dan ditampung kedalam wadah yang tersedia. Alat ini biasa digunakan pada suatu ruangan yang memiliki suhu dingin. Trotec dengan tipe Trotec TTK 90E dan TTK 100S menjadi produk yang biasa dipercaya oleh pelaku industri.

Anemometer

Pada dasarnya, alat ini adalah alat yang berguna untuk mengukur kecepatan angina. Anemometer yang paling banyak kita lihat mungkin adalah anemometer mangkuk atau anemometer tipe corong. Namun seiring perkembangan zaman, anemometer pun berkembang menjadi anemometer digital yang mempu menampilkan skala pengukurannya kedalam suatu tampilan display. Produsen yang terbiasa dan sering digunakan oleh perusahaan industry adalah dari brand Kanomax dengan tipe Kanomax dengan tipe Kanomax 6036 OG dan Kanomax 6501 OG+6531-2G.

Particle Counter

Alat particle Counter atau biasa dikenal dengan alat pengukur debu merupakan alat yang dapat mengukur dan menghitung jumlah partikel udara yang ada disekitar kita dengan cepat dan mudah. Kanomax 3887G dan Kanomax 3888 adalah produk dari Kanomax yang sering digunakan pada perusahaan industri.

Gas Analyzer

Gas Analyzer merupakan alat instrumentasi yang bertujuan mengukur komposisi dan proporsi suatu campuran gas. Produsen Geotech mengeluarkan Biogas 5000 sebagai produk gas analyzer andalannya demi memenuhi kebutuhan perusahaan industry.

Water Analyzer

Alat ini adalah alat yang mampu memberikan informasi seputar kualitas air. Pada beberapa perusahaan industri, alat water analyzer ini digunakan untuk menganalisa 2 jenis kualitas air, purified water dan water for injection. Katronic menjadi brand ternama dalam memproduksi alat water analyzer dan sudah banyak pelaku industry yang menggunakan brand ini.

 

Demikianlah beragam jenis alat ukur listrik dan alat analisa lingkungan yang sering dijumpai dan digunakan oleh para perusahaan industri untuk mendukung beragam kegiatan rutinitasnya, baik itu kegiatan pengukuran, kalibrasi, maupun penganalisaan lingkungan. Beberapa alat diatas pasti sudah sangat familiar dan sering terdenganr oleh para mekanik atau seorang maintenance pada perusahaan industry. Namun, bagi Anda yang baru mempelajari hal tersebut, pastilah sangat asing dan membutuhkan bantuan dari ahlinya untuk bisa memilih produk yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan industri Anda.

Kami selaku perusahaan distributor alat ukur dan alat uji yang menjadi pusat instrumentasi alat ukur di Indonesia, siap memberikan pemahaman umum tentang Anda mengenai hal di atas. Kami juga kerap mengadakan seminar, workshop dan training alat ukur yang kami sediakan. Segera hubungi kami disini untuk mendapatkan penawaran harga spesial dan promo menarik lainnya dari kami.

Post Views: 7,171
Tags
tweet
Mengenal Lebih Dalam Tentang Alat Ukur Elektronik Osiloskop
Tips Cara Mudah Membaca Hasil Gas Analyzer Tanpa Bantuan Tim Teknisi

About admin

Related posts

  • 0 Tubuh Menjadi Panas Ketika Sakit, Berdasarkan Thermal Imaging Camera

    Tubuh Menjadi Panas Ketika Sakit, Berdasarkan Thermal ...

    06/03/2020

  • 0 Virus Corona Masuk ke Indonesia, Ketahui Cara Menghindarinya

    Virus Corona Masuk ke Indonesia, Ketahui Cara ...

    05/03/2020

  • 0 Bahaya dari Salju Merah Darah di Antartika

    Bahaya dari Salju Merah Darah di Antartika

    02/03/2020

  • 0 Kenapa Sering Terjadi Banjir di Kota Besar?

    Kenapa Sering Terjadi Banjir di Kota Besar?

    28/02/2020

2 Comments

  1. FirstMichell
    14/11/2017 at 2:32 pm

    I see you don’t monetize your page, don’t waste your traffic, you can earn additional
    bucks every month because you’ve got hi quality content.
    If you want to know how to make extra money, search for:
    Boorfe’s tips best adsense alternative

    Reply
  2. aziz
    13/03/2019 at 11:12 am

    Selam kenal???

    Kami adalah PT.TIGA TIGA INDONESIA INTERNASIONAL. yang bergerak di bidang jasa import pengiriman., service kami adalah DTD dimana barang akan diantar sampai depan rumah anda.
    Proses nya mudah sekali barang tinggal dikirim ke alamat gudang kami selanjutnya kami akan mengurusnya sampai tujuan.
    Gudang kami :
    *** Guang Zhou
    *** Hong kong
    *** Taiwan
    *** Korea
    *** Jepang.
    *** Shanghai
    *** Bangkok
    *** Singapore
    *** Eropa
    *** Vietnam
    *** Thailand

    NOT : PEMBAYARAN COD JAKARTA.

    Demikian sedikit perkenalan dari kami , kerjasama dan kepercayaan adalah tujuan kami yang paling utama.
    Terima kasih

    Aziz
    PT Tiga Tiga Indonesia Internasional
    Gedung Granada Regatama Room A206 Setia Budi Jaksel
    Phone : 021 – 2232 3158
    Fax : 021 – 2283 3021
    Hp/WA : 08126529324
    Email : [email protected]

    Reply

Leave a Comment

Click here to cancel reply.

Search

  1. Rss Subscribe
  2. 145 Followers
  3. 3,241 Fans